UPZ Telkom Indonesia Apresiasi Kehadiran Baznas RI Sebagai Wadah Mengoptimasi Pengelolaan Zakat Di Indonesia

WanitaIndonesianews.com,SENTUL BOGOR–Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Telkom Indonesia merasakan manfaat besar dari keberadaan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dalam menangani berbagai program sosial guna mengentaskan kemiskinan di Indonesia.

 

 

Pada  Rapat Kerja Nasional UPZ se Indonesia yang  diikuti UPZ Telkom Indonesia juga menyampaikan BAZNAS  banyak membantu UPZ dalam mengelola program-program di berbagai bidang, seperti ekonomi, beasiswa, kesehatan, dan lainnya, sehingga seluruh penerima manfaat dapat terlayani dengan adil.

Hal tersebut disampaikan Ketua UPZ Telkom Indonesia, Johni Purwanto, S.T., M.M., saat diwawancarai awak media disela-sela Konferensi Pers  terkait Rapat Kerja (Raker) UPZ BAZNAS Tingkat Nasional 2024 yang mengusung tema “Membangun Profesionalisme Pengelolaan Zakat di UPZ dengan Keselarasan Gerak Langkah dan Tujuan Untuk Meningkatkan Kemanfaatan Umat”.

“BAZNAS  sangat berperan dalam mengoptimalkan pengelolaan zakat untuk memastikan distribusi dan pemanfaatan dana zakat yang lebih efektif sebagai upaya pengentasan kemiskinan di Indonesia,” ungkap Johni .

Johni juga menyampaikan, pihaknya (UPZ Telkom Indonesia) akan terus berkolaborasi dengan BAZNAS untuk menghindari tumpang tindih dalam penyaluran zakat.

Salah satu langkah yang disiapkan adalah peluncuran sistem informasi digital Simba, yang akan memastikan distribusi zakat lebih merata dan efektif dalam mengentaskan kemiskinan.

Turut hadir Ketua BAZNAS RI Prof. Dr. KH Noor. Achmad MA., Menteri Agama RI yang diwakili Dirjen Bimas Islam Kemenag RI Prof. Dr. Phil. H. Kamaruddin Amin, M.A., Direktur Pengumpulan Badan BAZNAS RI Ustaz Faisal Qosim, Ketua UPZ Telkom Johni Purwanto, ST MM., serta peserta Raker UPZ BAZNAS RI.

Johni menambahkan pengelolaan zakat di Telkom didukung oleh aplikasi digital yang terintegrasi dengan sistem payroll untuk memastikan transparansi.

Ke depan, aplikasi ini akan diintegrasikan dengan Simba BAZNAS RI agar pengelolaan zakat lebih efisien dan akuntabel.

Menurutnya, kegiatan Raker ini sangat bermanfaat bagi UPZ Telkom dalam memperkuat kolaborasi dan berbagi pengalaman antar UPZ di seluruh Indonesia.

“Dengan adanya payung hukum terkait pengelolaan zakat, kami terus berusaha melakukan yang terbaik dalam penghimpunan dan pendistribusian zakat, sesuai dengan prinsip 3A (Aman syar’i, Aman Regulasi, dan Aman NKRI,” jelas Johni.

Melalui Raker ini, Johni berharap BAZNAS bersama UPZ Telkom dan seluruh UPZ di Indonesia semakin solid dalam menjalankan tugasnya.

“Kerja sama yang kuat dengan BAZNAS akan semakin meningkatkan efektivitas pengelolaan zakat di Indonesia, sehingga zakat dapat berperan lebih besar dalam pengentasan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan umat,” pungkasnya.

Raker UPZ BAZNAS 2024 ini terdiri dari atas 142 UPZ BAZNAS, yang di antaranya, 12 UPZ Kementerian, 32 UPZ Lembaga Negara, 44 UPZ BUMN, dan 54 UPZ Swasta.

Raker UPZ itu juga dihadiri oleh Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pengumpulan H. Rizaludin Kurniawan, M. Si, CFRM, Pimpinan BAZNAS RI Bidang Perencanaan, Kajian dan Pengembangan Prof. (HC) Dr. Zainulbahar Noor, SE, M.Ec., Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Saidah Sakwan MA., Pimpinan BAZNAS RI Bidang Keuangan dan Umum Kolonel Purnawirawan Nur Chamdani, Deputi BAZNAS RI Bidang Pengumpulan Arifin Purwakananta, Deputi Pendistribusian dan Pendayagunaan Dr. H. M. Imdadun Rahmat, M.Si, Sekretaris Utama BAZNAS RI Dr. H. Muchlis Muhammad Hanafi, Lc., M.A., serta Direktur Pengumpulan Badan BAZNAS RI Ustaz Faisal Qosim.