WIN.com, JAKARTA- Berbisnis di masa pandemi seiring dengan tatanan hidup baru tentu memiliki tantangan yang berbeda. Namun dengan kreatifitas serta beragam upaya, masih banyak pengusaha kuliner yang mampu bertahan.

 

Abuba, pelopor steak dengan harga wajar pekan ini meluncurkan kembali menu baru yang didedikasikan buat pelanggan milenial dan keluarga.

Hadir seri minuman tea popping boba bercitarasa jeruk nipis, nanas, leci dan peach. Keunikan Boba hadir dalam bulatan bening yang meletup lidah. Menimbulkan sensasi sedap yang menyenangkan bagi penikmatnya.

“Penggunaan larutan teh berkualitas, selain menghadirkan citarasa baru pada minuman yang sudah ada, pastinya lebih sehat dan menyegarkan,” ungkap Wahyu  Dwi  Purnomo, Cheaf  Abuba Steak, Rabu, 9/9.

Tak hanya menyediakan menu steak, Ribs (iga sapi) yang dahulunya menjadi best seller dihadirkan kembali dalam olahan Short Ribs.

Short Ribs berbahan premium hadir dengan 3 pilihan saus dan 2 pilihan kentang /foto: budi

 

Menggunakan iga premium Amerika bercitarasa lembut. Tersaji dengan tumis sayur, kentang goreng atau pilihan berupa bubur kentang (mashed potato).

Penyempurna berupa 3 varian pilihan saus merica hitam, jamur dan barbeque yang tentunya akan menyempurnakan kelezatan sajian ribs. Seporsi Salad Veggie yang terdiri campuran sayur dan buah terasa spesial dengan citarasa Sesame dressing yang mengolaborasikan citarasa asam dan gurih yang sempurna.

 

Donasi Dari Dongeng Musikal

Pada saat launching menu baru, diserahkan pula donasi Rp. 11.111.000,- secara simbolis ke Yayasan Heesu yang,mengurus anak-anak penyintas Cerebal Palsy (lumpuh otak) oleh perwakilan Abuba. Donasi terkumpul dari hasil penjualan tiket Dongeng Musikal Bawang Merah Bawang Putih, Agustus lalu yang disaksikan secara virtual.

Kepedulian akan lingkungan dilakukan dengan menerapkan eco green di resto dengan meniadakan plastik sekali pakai dengan produk ramah lingkungan. Untuk menggiatkan upaya eco green kepada pelanggan dihadirkan pula talkshow “New Normal New Earth” yang menghadirkan komunitas milenial “Evoware” yang memproduksi ragam peranti saji hingga kemasan berbahan ramah lingkungan.

Selain itu, Abuba juga meluncurkan 2 jingle hasil kompetisi tahun 2018 yang sudah bisa dinikmati di platform music Spotify dan Joox.